Thursday, December 4, 2008

NATAL KOMPA GKI 2008

Teman2 siapkan waktunya yah….


Acaranya pasti seru


Dan yg pasti ada sukacita dalam perayaan natal kali ini


GBus

Monday, November 24, 2008

My Temperamen is - Phleg-MeL

Setelah melakukan tes kepribadian dalam buku Personality Plus, ternyata hasilnya adalah, Phlegmatic n kemudian Melakolis, kemudian Sanguin dan terakhir Koleris
Menurut pembahasan 12 perpaduan dalam buku Tim Lahaye, ternyata saya itu PhlegMel

Pembahasananya sebagai berikut, gmn sih orang Phleg Mel itu???

Dari semua perpaduan temperamen, Phleg Mel adalah yang paling ramah, lembut, dan pendiam. Ia jarang marah atau bermusuhan dan hampir tidak pernah mengucapkan sesuatu di mana ia harus minta maaf (terutama karena ia jarang banyak bicara). Ia tidak pernah mempermalukan dirinya atau orang lain, senantiasa melakukan hal-hal yang sepantasnya, berpakaian sederhana, dapat diandalkan, dan teliti. Karunia rohaninya cenderung merupakan karunia menunjukkan kemurahan dan pertolongan, dan ia bersikap rapi serta terorganisir dalam pekerjaan yang biasa dilakukannya. Seperti temperamen Phlegmatis lainnya, ia ringan tangan di sekitar rumahnya dan bekerja sesuai energi yang dimilikinya sehingga rumahnya ada dalam keadaan baik. Bila ia memiliki seorang istri yang mengenal kecenderungan ke arah sikap yang pasif (namun dengan bijaksana menunggu dia untuk memimpin di rumah), mereka akan memiliki kehidupan keluarga dan pernikahan yang baik. Namun bila istrinya membenci sikapnya yang tidak mau memimpin dan tidak mau bersikap agresif, ia dapat merasa tidak puas dan ini menimbulkan perselisihan dalam pernikahan mereka. Ia mungkin akan mengabaikan disiplin yang diperlukan untuk mempersiapkan anak-anaknya supaya berkehidupan yang produktif, disiplin pribadi dan dengan demikian "membangkitkan amarah anak-anaknya," seperti seorang raja lalim yang menumbulkan kepahitan di hati rakyatnya melalui disiplin yang tidak masuk akal.

Kelemahan lainnya dari orang ini berkisar sekitar ketakutan, mementingkan diri sendiri. Sekali seorang Phleg Mel menyadari bahwa ketakutan dan perasaan negatif terhadap diri sendirilah yang membuat ia tidak berhasil, ia dapat keluar dari tempurungnya dan menjadi orang, suami dan ayah yang efektif. Sebagian besar Phleg Mel, begitu takut untuk bekerja sedemikian berat atau terlalu terlibat sehingga mereka otomatis menolak hampir setiap jenis keterlibatan.

Secara pribadi saya belum pernah melihat seorang Phleg Mel sedemikian terlibat dalam hal apa pun juga--- kecuali menjaga diri supaya jangan terlalu banyak terlibat. Ia harus sadar karena ia tidak memiliki dorongan dari dalam dirinya, ia perlu menerima lebih banyak tanggung jawab dibandingkan dengan yang dapat ia selesaikan karena rangsangan dari luar itu akan mendorong dia mencapai prestasi yang lebih besar. Semua Phlegmatis bekerja dengan baik di bawah tekanan, namun itu harus muncul dari luar. Sumber dorongan yang terbesar tentu saja adalah kuasa roh kudus.

Barnabas, orang kudus yang saleh pada masa gereja abad pertama yang menyertai Rasul Paulus dalam perjalanan penginjilannya yang pertama, mungkin sekali adalah seorang Phleg Mel. Ia adalah orang yang mempersembahkan setengah dari harta miliknya pada gereja mula-mula untuk memberi makan orang-orang miskin, orang yang berselisih dengan Paulus karena ia ingin memberikan kepada Yohanes Markus (keponakannya) kesempatan lain untuk melayani Allah dengan menyertai mereka dalam perjalanan penginjilan yang kedua. Meskipun perselisihan itu menjadi demikian tajam sehingga Barnabas membawa keponakannya itu dan mereka melanjutkan perjalanan mereka sendiri, Paulus belakangna memuji Markus dengan mengatakan "pelayanan bermanfaat bagiku" (2 Timotius 4 : 11). Dewasa ini kita memiliki Injil Markus karena Barnabas yang setia, penuh pengabdian dan lembut yang mau membatnu Markus melewati saat yang sulit dalam hidupnya. Phleg Mel memberikan tanggapan pada kebutuhan orang lain bila orang tersebut mengizinkan mereka bergerak masuk dalam arus kehidupan dan bekerja bersama orang tersebut di mana mereka berada saat itu.


Disadur dari
"Hubungan Antara Temperamen dan Karunia Rohani"
Oleh TIM LAHA YE - METANOIA


semoga tulisan ini bermanfaat bagi masyarakat umum, GBUS~ (^_^)/")

Wednesday, November 19, 2008

hm... i think this isn't the perfect time for me

yah seperti judul nya.....

mungkin cuma perasaan ini saja yg sedang menggebu, yg tertuang di post ke 2 n ke 3 terakhir (about my feelings). mgkn hanya sesaat saja. mgkn hanya perasaan bahagia ini yg sedang ingin berteman dengan siapa saja. mungkin perasaan ini yg sedang bahagia karena ternyata saya memiliki byk sahabat n teman2 baru. byk hal yang masih ingin dan perlu ku perhatikan sebagai seorang anak, seorang saudara dan sebagai seorang sahabat. masih banyak yg harus ku pelajari. belum lagi tanggung jawab sebagai seorang mahasiswa yg teladan. harus menyelesaikan studi tahun depan. Harus menfokuskan diri pada itu dulu. proposal aja blum kelar. saya uda tidak sabar utk terjun ke dunia kerja. hehehee...

walaupun byk orang bilang, bahwa itu akan berat. namun "Tuhan akan membuat segala sesuatu indah pada waktunya" (Pengkotbah 3 : 11a)

namun sy akan bertahan dengan kekuatan yang datangnya dari TUHAN ku YESUS.
yg slalu memberikan kekuatan ekstra utk segala hal, yg selalu datang tanpa kita kira apa yang akan terjadi.

Terima Kasih TUHAN ku, atas smua apa yang telah KAU berikan pada ku.

GBUS~

Sunday, November 9, 2008

Tujuh Keajaiban Dunia

Sekelompok mahasiswa Geografi mendiskusikan tujuh keajaiban dunia. Pada akhir pertemuan mahasiswa-mahasiswi itu diminta membuat kesimpulan. Walaupun ada perbedaan-perbedaan, namun sebagian besar setuju bahwa ke tujuh keajaiban dunia adalah Piramid di Mesir, Taj Mahal di India, Taman Gantung di Babel, Terusan Panama, Gedung Empire State Building, Basilika St. Petrus dan Tembok Besar Cina.

Ketika mengumpulkan hasil jawaban, dosen mereka melihat, ada seorang mahasiswi, seorang gadis pendiam, yang belum mengembalikan jawabannya. Dosen itu bertanya apakah ada kesulitan.

Gadis itu menjawab, " Ya, sedikit. Saya tidak dapat memilihnya karena terlalu banyak."
Guru itu berkata, "Coba berikan apa yang telah kamu tuliskan, mungkin kita bisa membantu."
Gadis itu ragu-ragu, kemudian membaca jawabannya, "saya kira Tujuh Keajaiban Dunia adalah merasa dan mengecap, melihat dan mendengar, kemudian,... mencium, menghamnpiri dan mengasihi."

Memang mudah bagi kita menganggap hasil kerja manusia sebagai "keajaiban:, tetapi kita sering mengabaikan hasil kerja Tuhan dan menganggapnya sebagai hal yang "biasa".

Mazmur 77 : 12-15
"Aku hendak mengingat peerbuatan-perbuatan Tuhan, ya, aku hendak mengingat keajaiban-keajaibanMu dari zaman purbakala. Aku hendak menyebut-nyebut segala pekerjaanMu, dan merenungka perbuatan-perbuatanMu. Ya Allah, jalanMu adalah kudus! Allah manakah yang begitu besar seperti Allah kami? Engkaulah Allah yang melakukan keajaiban : Engkau telah menyatakan kuasaMu di antara bangsa-bangsa "

Wednesday, November 5, 2008

about my feelings lately... (lanjutan)

hm...
mgkn, setelah di pikir2, mgkn ini hanya perasaan sesaat saja..

mgkn lebih baik, memikirkan masa depan. Tapi bingung jg sih.

kuliah lalu bekerja lalu apa???
mau menikah gak mgkn , klo gak punya pacar. soo...

let it be what GOD want me to be...

Praise the LORD~

jalani kehidupan ini seperti biasa juga sangat melelahkan, namun tetap slalu ku panjatkan syukurku.

GBUS~

Tuesday, November 4, 2008

about my feelings lately...

hm, aneh di judulna, tapi itu apa yg sa rasakan skrang....

mgkn terlalu cepat sa menyimpulkan, namun entah mengapa, jari2 ini n perasaan ini ingin menuliskan nya di blog.... gatala skali mi tangan ku. hahahha...

mgkn terlalu happy jg, namun ini yg kurasakan skarang.
dalam beberapa bulan ini, telah bbyk yg kualami, arti seorang sahabat, temperamen seseorang, type HP, teman2 baru dan lain sebagai nya.

belakangan ini, entah mengapa, ada perasaan baru yg timbul di hati, perasaan ingin utk mencintai seseorang, bukan hanya sebagai teman, sahabat, tetapi yg laen, yg membuat hati bergetar seluruhnya, membuat jantung berdetak lebih kencang (sperti lagu na Ahmad Dhani, "di setiap ada kamu, mengapa jantung ku ini, berdetak lebih kencang, seperti genderang mau perang", hahahhaa....sembarang ku de... ^^,) entah mengapa, ada secuil perasaan ingin di cintai lagi kembali, setelah sekian lama menjomblo (7 tahun boo, karatan ma.... plus jamuran mi, lumutan mi lagi). Jadi entah mengapa di hari ini, ada perasaan tersebut. Bahwa setiap orang pantas di cintai, sekalipun engaku bodoh, jelek, pendek, ikal, lurus, griting, panjang pendek, itam, putih, coklat, pintar, cantik, berprestasi ato tidak, berpengalaman ato tidak, bersungguh2 ato tidak, setiap orang butuh cinta, tanpa cinta, manusia tidak bisa melakukan apa pun..

soo, this is what i want to say, if it's what LoRD had me to walk into this story, soo let it be, what LORD want me to do...

hahaha..
smoga dak salah2 ji itu...

sok gaya skali ka bla, lama mi dak practices english ku. hehehe...

LOVE U ALL, GBUS~

Tuesday, October 14, 2008

My Dream Cell Phone.....

Belakangan ini, sy jadi senang ma 3 jenis HP ini. Check this out...

Sony Ericsson XPERIA / X1


SPESIFIKASI



Sony Ericsson W980



SPESIFIKASI



Sony Ericsson W350i



SPESIFIKASI

Sunday, October 5, 2008

Celebrity Collage by MyHeritage

MyHeritage: Celebrity Collage - Ancestory - Free genealogy search

CAMP PEMUDA GKI MKS 2008



Kali ini gak bisa menulis sesuatu, lagi blank. huhuhuhu... T.T
acara campnya seru, makna yang di dapat bagus, but i don't get new friend. huhuhu....
menyedihkan ya. but, i still toke pictures of my self. it means i love myself. hehehhee.....

enjoy it (^_^)/")

Selesai kebaktian tadi pagi. hehehe....





Friday, September 12, 2008

Menemui Empat Temperamen

Intisari teori temperamen pada mulanya diciptakan pleh Hiprocrates lebih dari dua ribu empat ratus tahun yang lampau, yang membagi manusia menjadi empat golongan dasar, yang ia namai : Sanguinis, Kholeris, Melankolis, dan Phlegmatis. Masing-masing tipe temperamen memiliki kekuatan dan kelemahan yang membentuk suatu bagian yang nyata dari pribadinya sepanjang hidup ini. Sekali seseorang mendiagnosa temperamen dasar yang ada dalam dirinya, ia diperlengkapi secara lebih baik untuk mengetahui dengan pasti bidang pekerjaan apa yang paling cocok bagi dia dan kelemahan apa yang harus ia usahakan supaya tidak memotong potensi dan kreativitas yang dimilikinya. Bagan temperamen yang akan di lampirkan meringkas kekuatan dan kelemahan ini, menunjukkan beberapa kekuatan dan kelemahan dari tiap-tiap temperamen.

Gambaran singkat dari empat temperamen dasar berikut ini akan memperkenalkan kepada Anda empat tipe manusia yang berbeda. Anda pasti mengenal bahwa beberapa sahabat Anda termasuk dalam salah satu klasifikasi berikut ini dan bila Anda , melihat dengan saksama, Anda bahkan akan menemukan salah satu yang akan mengingatkan Anda akan diri Anda sendiri.

Menemui SPARKY
SI SANGUINIS

Sparky si Sanguinis adalah pribadi yang hangat, meluap-luap, bersemangat dan bersifat "menikmati". Karena ia memiliki sifat yang mudah menerima, kesan-kesan luar dengan mudah masuk ke dalam hatinya, yang mana itu dapat menghasilkan ledakan tanggapan. Perasaanlah, bukan pemikiran hasil renungan, yang dominan dan menentukan keputusan yang ia ambil. Sparky adalah pribadi yang begitu ramah sehingga ia biasanya dianggap super ekstrovert. Tuan Sanguinis memiliki kemampuan yang luar biasa untuk menikmati dirinya dan biasanya menularkan rohnya yang suka kesenangan. Begitu ia memasuki ruangan, ia cenderung untuk mengobarkan semangat setiap orang yang hadir melalui kata-katanya yang riang. Ia seorang pendongeng yang mempesona dan sifatnya yang hangat, emosional hampir membuat pengalaman itu menjadi hidup bagi Anda sementara ia menceritakannya.

Tuan Sanguinis tidak pernah kekurangan sahabat. Ia benar-benar dapat merasakan sukacita dan kesedihan orang yang ia temui dan memiliki kemampuan untuk membuat dirinya merasa pendint sepertinya ia seorang sahabat yang sangat istimewa, selama ia masih memandang Anda. Selanjutnya, ia akan memusatkan pandangannya dengan intensitas yang sama kepada orang berikutnya yang ia temui.

Rasul Petrus dalam Alkitab memiliki sifat seperti Sparky si Sanguinis. Dalam Injil setiap kali muncul, ia berbicara. Bahkan saya membaca seluruh Injil sekaligus untuk membuktikan kecurigaan saya dan menemukan bahwa Simon Petrus lebih sering berbicara dibandingkan semua murid lain bersama-sama. Inilah ciri khas Sparky. Seperti kata rekan pendeta saya, Ken Poure yang bertemperamen Sanguinis, "Seorang Sanguinis senantiasa masuk ke ruangan dengan mulutnya terlebih dahulu". Gayanya yang gaduh, bersuara keras, ramah, membuatnya tampak percaya diri lebih daripada yang sebenarnya, namun energi dan wataknya yang memikat menyebabkan ia harus menempuh jalan yang kasar dalam kehidupan. Orang-orang berdalih untuk menutupi kelemahannya dengan mengatakan, "Memang ia seperti itu."

Menemui ROCKY
SI KHOLERIS


Rocky si Kholeris adalah seorang yang panas, cepat, aktif, praktis, berkemauan keras, mandiri dan sangat independen. Ia cenderung bersikap tegas dan berpendirian keras, mudah mengambil keputusan bagi dirinya sendiri dan orang lain. Seperti Sparky si Sanguinis, Rocky si Kholeris adalah orang yang ekstrovert, namun tidak begitu kuat.

Tuan Kholeris menyukai aktivitas. Ia tidak perlu dirangsang oleh lingkungannya tetapi merangsang lingkungannya melalui ide-idenya yang tidak pernah berakhir, rancangan, sasaran, dan ambisinya. Ia tidak terlibat dalam kegiatan yang tidak memiliki tujuan karena ia memiliki pemikiran yang praktis, jernih, mampu membuat keputusan yang baik saat itu juga atau merencanakan proyek yang beguna. Ia tidak bimbang di bawah tekanan pemikiran orang lain, tetapi mengambil posisi yang tegas atas suatu hal tertentu dan seringkali ditemukan berkampanye menentang beberapa ketidakadilan sosial atau situasi yang subversif. Rocky tidak gentar terhadap lawan, bahkan lawan tersebut cenderung untuk mendorong dia. Ketetapannya yang mantap membuat ia berhasil dalam bidang di mana orang lain gagal.

Emosi Tuan Kholeris merupakan bagian temperamennya yang paling sedikit berkembang. Ia tidak dengan mudah bersimpati kepada orang lain, juga ia tidak secara alamiah menujukkan atau mengekspresikan belas kasihannya. Ia seringkali merasa malu atau jijik melihat air mata orang lain dan biasanya tidak peka terhadap musik atau kesenian murni, kecuali temperamen bawaannya yang kedua melankolis. Ia senantiasa mencari nilai-nilai yang bermanfaat dan produktif dalam kehidupan. Karena tidak memiliki kecenderungan utnuk menganalisa, tetapi perkiraan berdasarkan intuisi, orang Kholeris cenderung memandang pada sasaran untuk apa ia bekerja tanpa menyadari jebakan dan rintangan yang mengahalangi dengan kasar. Ia cenderung untuk bersikap dominan dan menjadi bos dan tidak ragu-ragu memakai orang-orang untuk mencapai tujuan akhir. Ia seringkali dianggap seorang oportunis.

Menemui MARTIN
SI MELANKOLIS

Martin si Melankolis adalah yang paling kaya di antara semua temperamen. Ia adalah tipe yang analitis, suka berkorban, berbakat, perfeksionis dengan sifat yang sensitif. Tidak ada yang dapat lebih menikmati kesenian murni daripada si Melankolis. Menurut sifat-nya ia cenderung introvert, namun karena didominasi perasaan, ia cenderung memiliki suasana hati yang beraneka ragam. Kadang-kadang suasana hati ini mengangkatnya ke puncak sukacita yang luar biasa yang menyebabkan ia bersikap lebih ekstrovert. Meskipun demikian, saat lainnya ia akan murung dan tertekan dan pada masa-masa seperti ini menarik diri dan menjadi agak antagonis.

Martin adalah sahabat yang setia, namun tidak seperti Sanguinis, ia tidak mudah memiliki sahabat. Ia jarang bergerak maju untuk menemui orang-orang, melainkan membiarkan orang-orang itu menemui dia. Mungkin di antara semua temperamen, ia yang paling dapat diandalkan karena kecenderungannya yang perfeksionis dan bersungguh-sungguh tidak mengizinkan dia untuk melalaikan kewajiban atau membuat orang lain terjerumus ketika mereka bergantung kepada dia. Keseganannya untuk mendorong dirinya maju ke kepan seringkali dianggap sebagai indikasi bahwa ia tidak menyukai orang. Seperti selebihnya dari kita ia tidak hanya menyukai orang lain, namun juga memiliki keinginan kuat untuk dikasihi oleh mereka, tetapi sulit mengekspresikan perasaannya yang sebenarnya. Pengalaman-pengalaman yang mengecewakan menyebabkan ia enggan untuk begitu saja menerima orang, jadi ia cenderung bersikap curiga ketika orang lain mencari atau menunjukkan perhatian terhadap dia.

Kemampuan analitisnya yang luar biasa menyebabkan mampu mendiagnosa secara akurat halangan dan bahaya dalam setiap proyek di mana ia mengambil bagian. Ini sangat berbeda dengan Kholeris yang jarang mengantisipasi masalah atau kesulitan, namun yakin bahwa ia dapat mengatasi krisis apa pun yang muncul. Karakteristik seperti ini seringkali membuat si Melankolis segan memulai beberapa proyek baru atau terlibat dalam konflik dengan mereka yang bermaksud melakukannya. Kadang-kadang di tengah-tengah suasana emosional yang penuh sukacita atau inspirasi, ia menghasilkan beberapa karya seni atau karya yang jenius. Namun prestasi ini seringkali diikuti masa depresi yang berat.

Martin si Melankolis biasanya menemukan makna yang terbesar dalam kehidupan melalui pengorbanan pribadi. Ia tampaknya ingin membuat dirinya menderita dan ia seringkali memilih sebuah bidang pekerjaan yang menuntut pengorbanan pribadi yang besar. Namun sekali memilih, ia cenderung bersungguh-sungguh dan tekun dalam memburu sasaran dan kemungkinan besar akan menyelesaikannya dengan baik bila kecenderungannya untuk mengeluh ketika melewati proses pengorbanan tidak membuatnya demikian tertekan sehingga ia akhirnya menyerah. Tidak ada temperamen yang memiliki demikian banyak potensi alamiah selain Melankolis bila diberi kekuatan oleh Roh Kudus.

Menemui PHILIP
SI PHLEGMATIS

Philip si Plelgmatis adalah seorang yang tenang, gampangan, tidak pernah merasa terganggu dengan suatu titik didih demikian tinggi sehingga ia hampir tidak pernah marah. Ia adalah tipe orang yang paling mudah diajak bergaul dan secara alamiah ia orang yang paling menyenangkan di antara semua temperamen.

Philip si Phlegmatis memperoleh namanya dari apa yang menurut pemikiran Hippocrates adalah cairan tubuh yang menghasilkan "temperamen yang tenang, dingin, lamban, seimbang." Hidup bagi dia adalah sebuah pengalaman yang menggembirakan, menyenangkan, namun tanpa gairah di mana ia sedapat mungkin menghindari keterlibatan. Ia demikian tenang sehingga ia tampak tidak pernah merasa gelisah, bagaimanapun keadaan di sekeliling dia. Ia adalah sebuah tipe temperamen yang konsisten setiap saat Anda melihatnya. Di balik pribadinya yang dingin, pendiam, hampir malu-malu, Tuan Phlegmatis memiliki sesuatu kombinasi kemampuan. Ia dapat merasakan emosi yang muncul di permukaan dan menghargai kesenian murni dan hal-hal yang indah dalam kehidupan. Biasanya ia menghindari kekerasan.

Pribadi Phlegmatis tidak kekurangan sahabat, karena ia menyenangi orang-orang dan memiliki rasa humor yang kering. Ia adalah tipe pribadi yang dapat membuat kerumunan orang "tertawa terbahak-bahak", namun ia tidak pernah memperlihatkan senyum. Karena memiliki kemampuan yang unik untuk melihat sesuatu yang menggelikan dalam diri orang lain dan dalam hal-hal yang mereka kerjakan, ia memiliki pendekatan yang positif terhada hidup ini. Ia memiliki pemikiran yang bagus, kuat, dan mempu menjadi seorang peniru yang baik.

Phil si Phlegmatis cenderung menjadi penonton dalam kehidupan dan berusaha tidak terlibat dalam kegiatan yang dilakukan orang lain. Bahkan ia merasa amat segan bila dimotivasi untuk terlibat dalam kegiatan dalam bentuk apa pun juga yang melampaui kerutinannya setiap hari. Meskipun demikian, ini tidak berarti bahwa ia tidak mampu menghargai tindakan dan kesulitan orang lain. Ia dan Rocky si Kholeris mungkin menghadapi ketidakadilan sosial yang sama, namun tanggapan mereka akan benar-benar berbeda. Semangat berkampanye si Kholeris akan menyebabkan ia mengatakan, "Mari kita megorganisir sebuah panitia, kampanye dan bertindak!" SI Phlefmatis akan memberi respons, "Keadaan buruk sekali~ Mengapa tidak ada orang yang bertindak?" Biasanya karena baik hati dan simpatik, Phil si Phlegmatis jarang mengutarakan perasaannya yang sebenarnya. Meskipun demikian, sering ia bangkit untuk bertindak, kecakapannya dan sifatnya yang efisien menjadi nampak. Ia tidak akan dengan sukarela menawarkan dirinya untuk memimpin, namun bila ia dipaksa, ia terbukti menawarkan dirinya untuk memimpin yang sangat cakap. Ia memiliki sifat yang mendamaikan orang lain dan ia seorang pendamai yang alami.



Sekarang setelah secara ringkas Anda berkenalan dengan empat temperamen dasar, Anda harus mempelajari bagan di atas, yang mencakup sepuluh kekuatan dan sepuluh kelemahan masing-masing temperamen.

RINGKASAN : YANG MANAKAH ANDA?
Presentasi di atas adalah teori empat temperamen dasar yang sudah berabad-abad lamanya. Saya katakan dasar karena tidak seorangpun yang 100 persen Sanguinis, Kholeris, Melankolis atau Phlegmatis. Kita semua merupakan kombinasi sekurang-kurangnya dua atau mungkin tiga temperamen.

Akan tetapi, temperamen dasar Anda, temperamen yang paling mempengaruhi Anda, tidak terlalu sulit didianosis. Cukup mengajukan beberpa pertanyaan kepada diri sendiri atau melakukan tes temperamen kepada diri Anda. Tes itu dapat Anda lakukan sendiri atau dengan bantuan orang lain yaitu dokter psikologi. Jika ingin melakukan sendiri Anda dapat membeli buku "Hubungan Antara Temperamen dan Karunia Rohani" Oleh TIM LAHA YE - METANOIA atau buku lain misalnya "Personality Plus" (sampul yang berwarna kuning, soalnya lupa siapa penerbitnya,sepertinya sih Gramedia. Penulis telah mengambil tes tersebut 2 tahun yang lalu dan penulis meminjamnya di perpustakaan gereja.Namun buku tersebut ternyata sedang dipinjam. Huhuhu..... maaf para pembaca setia ^^,)
Disadur dari
"Hubungan Antara Temperamen dan Karunia Rohani"

Oleh TIM LAHA YE - METANOIA

Thursday, September 11, 2008

Apakah Temperamen Itu?

Temperamen adalah kombinasi pembawaan yang kita warisi dari orang tua kita. Tidak seorang pun tahu dimanakan temperamen itu berada, namun saya pikir itu terletak di satu tempat dalam pikiran atau pusat emosi (seringkali disebut hati). Dari situ dan digabungkan dengan ciri-ciri manusia kita lainnya terciptalah dari sifat lahiriah tersebut daripada fungsinya.
Temperamen seseoranglah yang menjadikan ia ramah tamah dan ekstrovert atau pemalu dan introvert. Pasti Anda mengenal dua macam orang seperti itu yang lahir dari orang tua yang sama. Demikian pula, temperamenlah yang membuat beberapa orang bersikap antusias terhadap seni dan musik sementara orang lain lebih menyukai olahraga atau industry. Bahkan saya telah bertemu dengan pemain-pemain musik yang memiliki saudara kandung yang sama sekali tidak menyukai nada.

Tentu saja bukan hanya temperamen yang mempengaruhi tingkah laku kita. Kehidupan di rumah pada masa awal, latihan, pendidikan dan motivasi juga memiliki pengaruh kuat atas perbuatan kita sepanjang hidup ini. Meskipun demikian, temperamen memiliki pengaruh nomor satu atas kehidupan sesorang, bukan hanya karena seperti struktur tubuh, warna mata, dan cirri-ciri jasmani lainnya menyertai kita dalam menempuh hidup ini. Seseorang yang ekstrovert tetap ekstrovert. Ia mungkin memperlunak sikapnya yang ekstrovert, namun ia akan senantiasa tetap ekstrovert. Demikian pula halnya, meskipun seorang introvert mungkin mampu keluar dari sarangnya dan bertindak lebih agresif, ia tidak akan pernah berubah menjadi ekstrovert. Temperamen menetapkan garis pedoman yang tegas atas tingkah laku setiap orang—pola yang akan mempengaruhi seseorang selama ia hidup. Di satu sisi itu adalah kekuatan dari orang tersebut, di sisi lain itu merupakan kelemahan. Manfaat utama dalam mempelajari empat temperamen dasar ini adalah menemukan kekuatan dan kelemahan Anda yang utama sehingga dengan pertolongan Allah Anda dapat mengatasi kelemahan Anda dan mengambil manfaat dari kekuatan Anda. Dengan cara ini Anda akan dapat menggenapkan tujuan Anda secara maksimal.

Temperamen diwariskan secara genetis dan tidak diragukan dipengaruhi oleh kejatuhan Adam. Itulah sebabnya kita semua memiliki keinginan utnuk berbuat baik sementara pada saat yang sama kita semua memiliki keinginan untuk berbuat jahat. Tidak diragukan lagi Rasul Paulus merasakan hal yang sama kekita ia mengatrakan : “…Sebab kehendak memang ada di dalam aku, tetapi bukan berbuat apa yang baik. Sebab bukan apa yang aku kehendaki, yaitu yang baik yang aku perbuat, tetapi apa yang tidak aku kehendaki, yaitu yang jahat, yang aku perbuat. Jadi, jika aku berbuat apa yang tidak aku kehendaki maka bukan lagi aku yang memperbuatnya, tetap dosa yang diam di dalam aku (Roma 7 : 18 -20).

Paulus membedakan antara dirinya dan kekuatan yang tidak terkendali di dalamnya dengan mengatakan “Bukan saya lagi yang mengerjakan itu, tetapi dosa yang berada di dalam saya.” Kata “saya” adalah pribadi Paulus—jiwa, keinginan dan pikiran dari manusia. “Dosa” yang berada dalam dirinya adalah manusa alamiah yang mana dia seperti manusia-manusia yang lain, diturunkan dari orang tuanya.

Sifat dasar yang kita warisi dari orang tua kita diberi beberapa sebutan dalam Alkitab, “manusia duniawi”, “daging”, “manusia lama” dan “tubuh yang berdosa”, ini adalah sedikit dari nama-nama yang disebutkan dalam Alkitab. Ini merupakan dasar gerak pribadi kita ketika kita berusaha memenuhi kebutuhan kita. Untuk mengerti dengan tepat apa yang mengendalikan tindakan dan reaksi kita, dengan hati-hati kita harus membedakan temperamen, karakter dan pribadi.

Temperamen adalah kombinasi pembawaan sejak lahir yang tanpa sadar mempengaruhi tingkah laku manusia. Pembawaan ini dibentuk secara genetis berdasarkan kebangsaaan, ras, seks dan factor-faktor turunan lainnya. Pembawaan ini diwariskan melalui gen. Beberapa psikolog mengatakan bahwa gen kita lebih banyak bersal dari kakek nenek kita daripada orang tua kita. Itulah sebabnya beberapa anak lebih mirip dengan kakek nenek mereka daripada orang tua mereka. Persamaan temperamen bawaan ini tidak dapat diperkirakan sama seperti warna mata, rambut dan ukuran tubuh Anda.

Kepribadian adalah ekspresi lahiriah dari diri kita, yang mungkin tidak sama dengan karakter kita, tergantung kemurnian kita. Seringkali kepribadian adalah bagian luar yang menyenangkan untuk menutupi karakter yang tidak menyenangkan atau lemah. Banyak orang menempuh kehidupan ini dengan bertindak berdasarkan pemikiran seperti apakah mereka seharusnya atau seperti apa mereka ingin dipandang orang-orang, bukan berdasarkan siapakah mereka sebenarnya. Inilah formula yang menimbulkan kekacauan mental dan rohani. Ini muncul karena mengikuti formula manusia yang menciptakan sikap yang dapat diterima yang menekankan bagian luar. Alkitab berkata kepada kita, “Manusia melihat penampilan luar, namun Allah melihat yang di hati” dan “Dari hati muncul inti kehidupan.” Tempat untuk mengubah tingkah laku terletak di dalam diri manusia, bukan di luar.

Singkatnya, temperamen adalah kombinasi pembawaan yang kita miliki sejak lahir, karakter adalah temperamen kita yang telah “dibudidayakan,” kepribadian adalah “wajah” yang kita perlihatkan kepada orang lain. Karena temperamen bawaan diperoleh secara genetis dari orang tua kita dank arena itu tidak dapat diperkirakan, seseorang harus mengingat beberapa factor yang mempengaruhi temperamen. Kebangasaan dan ras mungkin memainkan peranan yang paling penting dalam membentuk temperamen bawaan seseorang.
Jenis kelamin seseorang juga memperngaruhi temperamen, khususnya dalam alam emosi. Dalam hal emosi, wanita biasanya dianggap lebih ekspresif dibandingkan pria. Bahkan wanita yang paling keras sekalipun pada saat tertentu dapat menangis, sebaliknya beberapa pria tidak pernah menangis.

Temperamen bawaan baik dapat dikendalikan maupun tidak dapat dikendalikan akan langgeng dalam kehidupan ini. Meskipun demikian, makin kita dewasa pembawaan kita yang kasar dan keras akan makin halus dan lembut. Orang akan belajar bahwa bila ia ingin hidup damai dengan orang lain, yang terbaik adalah menekankan kekuatan dan menaklukan kelemahan yang ada dalam dirinya. Banyak orang yang berhasil mengembangkan karakter dan memperbaiki kepribadian mereka, namun sedikit yang mampu mengubah temperamen mereka. Meskipun demikian, adalah mungkin untuk memodifikaso temperamen Anda sehingga Anda kelihatannya seperti orang yang sepenuhnya berbeda. Untuk secara selanjutnya kita terlebih dahulu harus membahas empat temperamen yang ada.

Disadur dari "Hubungan Antara Temperamen dan Karunia Rohani"
Oleh TIM LAHA YE - METANOIA

Monday, September 8, 2008

Apa yang Dimiliki Seorang Sahabat

Sahabat memiliki pemilihan WAKTU YANG TEPAT.
Dia selalu muncul pada saat yang tepat.

Seorang sahabat memiliki pundak yang lebar.
Ukurannya sangat pas untuk bersandar, menangis dan berdampingan.

Sahabat memiliki kenangan yang selektif.
Dia mengingat kebaikan Anda dan melupakan kegagalan-kegagalan Anda.

Sahabat memiliki kosa kata yang terbatas.
Dia tidak tahu kata-kata yang mengecilkan hati.

Sahabat memiliki lengan yang panjang.
Dia bisa meraih dan mengangkat Anda, tidak peduli seberapa jauh Anda terjatuh.

Sahabat memiliki pandangan yang sempurna.
Dia bisa melihat sisi terbaik Anda bahkan ketika Anda tidak menunjukkannya.

Sahabat memiliki pendengaran yang sangat baik.
Dia mendegar kasih di balik kata-kata Anda.

Sahabat memiliki daya tahan yang hebat.
Dia selalu menempuh segalanya demi diri Anda.

Sahabat memiliki kekuatan yang luar biasa.
Tidakada beban yang rerlalu berat baginya.

Sahabat memiliki hati yang besar.
Dia tidak pernah kehabisan kasih.

Ada suatu 'listrik' dalam hubungan persahabatan.
Kita berdua lebih rileks dan lebih sensitif,
lebih kreatif dan lebih reflektif,
lebih energik dan lebih sederhana,
lebih gembira dan lebih tenang.
Andrew M Greeley

Thursday, September 4, 2008

Apakah Seorang Sahabat Itu

Bagian terbaik dalam hidup
seseorang terdiri atas persahabatannya
Abraham Lincoln

Menurut kamus, persahabtan adalah "kasih sayang terhada seseorang yang timbul dari saling menghargai dan perbuatan baik." Bukankah ini merupakan penafsiran yang cukup akurat tentang persahabatan?
Sayangnya, banyak dari kita yang salah tafsir.
Saling menghargai berarti menghormati opini-opini orang lain, bukannya hanya setuju dengan opini-opini tersebut. Ini berarti mendukung mimpi-mimpi mereka, bukannya menahan mereka karena kita takut mereka akan meninggalkan kita. Ini seperti mengharapkan hanya terbaik untuk mereka -- dan mengetahui mereka mengharapkan hal yang sama untuk kita.
Persahabtan adalah kebenaran, bukan pertunjukkan. Ini berarti bahwa segala hal yang kita katakan tentang sahabat-sahabat kita, baik di depan maupun dibelakang mereka, pantas ditulis dan dikirim ke acara makan malam Pria-atau-Wanita-Tahun-ini.
sahabat-sahabat juga membantu demi satu sama lain. Mereka memahami ucapan Anda. Mereka tidak hanya memberi Anda keuntungan dengan mengeluarkan rasa ragu Anda. Mereka tidak hanya memaafkan Anda saat Anda berbuat kekacauan, tetapi mereka mengerti mengapa Anda melakukan hal itu.
Persahabatan bukanlah pekerjaan paruh waktu. Sahabat-sahabat ada untuk kita 24 jam/7 hari, menghibur hati kita ketika kita murung, tertawa bersama kita ketika mereka tahu kita bisa tertawa gembira, dan berdiri bersama kita ketika orang lain pergi. Persahabatan itu tidak egois. Ia berlangsung untuk waktu yang lama. Dan di atas segalanya, persahabatan itu nyata.

Sahabat-sahabat ada untuk kita 24/7

Persahabatan merupakan benda yang rapuh dan membutuhkan banyak perhatian dalam penanganannya seperti halnya benda rapuh dan berharga lainnya
Randolph S Bourne


Sahabat Membangun Diri Kita

"Ada teman yang mendatangkan kecelakaan, tetapi ada juga sahabat yang lebih karib daipada seorang saudara"-- Amsal 18 : 24

Sahabat terbaikku adalah sesorang yang
menunjukkan hal terbaik dalam diriku
Henry Ford

Sahabat sejati tidak melihat kelemahan kita, karena potensi kita membutakannya. Dia tidak membuang waktu untuk menunjukkan kejelekan kita. Dia tidak membuang tenaganya untuk mengeluarkan yang terbaik. Daripada melihat kegagalan-kegagalan kita, dia melihat semua keberhasilan yang menunggu kita di setiap sisi. Dia tidak berpusat pada seberapa banyak hal baik yang telah ada dalam diri kita. Dia mendorong kita untuk mencapai apa yang bahkan tidak kita sadari dapat kita capai. Dia memberi inspirasi untuk diri kita. Tidak peduli seberapa banyak yang kita capai dalam hidup atau akhir dari perjalanan kita, sahabat sejati telah -- dan akan selalu menjadi -- satu bagian penting dalam diri kita. Dia membangun rasa percaya diri dan harga diri kita. Dia memperkuat kekuatan dalam diri kita. Dia mendudung bakat-bakat alami kita. Dengan kata lain shabat sejati tidak meninggalkan perusahaan yang hancur. Dia terlibat dalam usaha pembangunan.
Sahabat sejati melihat semua
keberhasilan
yang menunggu kita di setiap sisi

Sahabat Mendengarkan Kita

Sahabat adalah orang yang menanyakan kabar kita
dan kemudian menunggu untuk mendengar jawabannya
Ed Cunningham

Pernahkan hal ini terjadi pada diri Anda? Sesorang menanyakan kabar Anda, tetapi sebelum Anda sempat memberi tahu bahwa suami Anda masuk rumah sakit minggu lali karena nyeri dada, putri Anda dikeluarkan dari sekolah lagi, dan penyakit kanker ibu Anda kambuh, dia telah mengalihkan topik tentang krisisnya sendiri saat ini -- bahwa toko bahan pangan tersebut kehabisahn buncis yang ditawarkan.

Bukankan beberapa orang tidak begitu jauh memerhatikan di luar kehidupan mereka sendiri?

Sahabat sejati tidaklah seperti itu. Sahabat sejati menanyakan kabar Anda dan peduli akan jawaban Anda. Dia mendengarkan ketika Anda memberi tahu tentang hari Anda, minggu Anda, dan kehidupan Anda.

Dia bisa membaca randa-tanda yang Anda berikan. Dia mendengar apa yang Anda katakan, tidak kurang. Dia ingin tahu apakah suami Anda mendapatkan perawatan medis yang tepat dan apakah dia bisa melakukan sesuatu untuk membantu putri atau ibu Anda. Dia telah mendoakan Anda bahkan sebelum Anda selesai memberi tahu tentang minggu Anda.

Bagi seorang sahabat sejati, "Apa Kabar?" lebih dari sebuah sapaan biasa. Ia merupakan sebuah undangan untuk terbuka, berbgai apa yang ada dalam hati Anda, percaya bahwa apa yang Anda katakan akan didengar oleh orang yang penuh perhatian --- dan seorang yang bisa merahasiakannya, Bafi seorang sahabat,"Apa kabar?" merupakan sebuah uluran bantuan dan penentraman hati akan kasih dan perhatian yang tak terucapkan dan yang tak ada habis-habisnya.

Bagi seorang sahabat sejati, "apa kabar?"
lebih dari sebuah sapaan biasa.


Monday, September 1, 2008

Bagaimana Anda bisa mengatakan siapakah sahabat Anda?

Seorang sahabat
saling memberi tahu
tentang potongan 50 persen


Sahabat-sahabat tidak pernah membual atau
melihat dengan tamak,
bahkan jika anak-anak atau cucu-cucu
mereka benar-benar merupakan
yang terlucu di dunia.

Seorang sahabat tertawa bersama.
Acap kali.


Sahabat-sahabat tidak merasa tertekan
untuk mengisi setiap keheningan dengan
obrolan sepele. Mereka merasa
nyaman hanya dengan
saling menemani.

Seorang sahabat bisa saling
menelpon i setiap waktu
siang atau malam hari


Seorang sahabat ikut terluka
ketika sahabatnya terluka


Seorang sahabat tidak ingat siapa yang terakhir kali
mentraktir makan siang tetapi tampaknya selalu adil


Ketika seorang sahabat mengirim kartu pos yang bertuliskan,
"Kalau saja kau di sini."
Ia sungguh-sungguh ingin Anda ada di sana.

Seorang sahabat tahu kita
dengan cukup baik untuk
menyelesaikan kalimat-kalimat
kita-- tetapi cukup untuk menghargai
masukan kita untuk membiarkan kita berbicara.


Seorang sahabat berbagi kue brownies terakhir yang tersisa di piring.

Sahabat Menyayangi Kita

Seorang sahabat sejati adalah seseorang yang
menganggap bahwa Anda adalah sebutir telur yang bagus
walaupun ia tahu bahwa Anda sedikit retak.
Bernard Meltzer

Seorang sahabat lebih dari sebuah nama yang kita tulis dalam buku alamat dan bertahun-tahun kemudian kita lupa siapa dia atau di mana kita bertemu dengannya. Seorang sahabat lebih dari sebuah nama di Sekilas Pesan atau seseorang sales dari rumah ke rumah yang menjadikan Anda konsumen kesekian sehingga ia bisa memmenangkan liburan ke Pulau Bahama. Ia bukanlah sesorang yang dengan setengah hati menyarankan Anda untuk bersenang-senang, kemudian tidak pernah menemui Anda lagi untuk mencari tahu apakah Anda melakukannya atau tidak. Seorang sahabat bukanlah sesorang yang menelpon ketika ia membutuhkan pertolongan, kemudian tidak membalas telepon Anda ketika Anda membutuhkan pertolongan juga.

Seorang sahabat lebih dari itu.
Para sahabat ingin bersama dengan kita tidak peduli kita bisa melakukan sesuatu untuk mereka atau tidak. Mereka tidak akan memanfaatkan kita atau menyalhgunakan hubungan tersebut. Para sahabat peduli, baik di saat Anda gembira maupun tidak. Untuk menggubah kata-kata abadi Sally Fields saat Academy Awards, "Mereka menyayangi kita; mereka sungguh-sungguh menyayangi kita!" Tanpa syarat. Tidak ada motif lain. Tidak ada maksud lain. Tidak ada kepalsuan. Yang ada hanyalah persahabatan yang jujur. Itulah sahabat yang sesungguhnya.

Para sahabat menyayangi kita;
mereka sunggguh menyayangi kita.

Persahabatan

"Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu, dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran"---Amsal 17 : 17

Sahabat---- tanpanya di mana kita akan berada? Tak peduli apakah itu suara yang sudah terdengar akrab di telepon, e-mail yang secara rutin muncul di kotak surat kita--- satu e-mail yang kita buka terlebih dahulu, sebelum kemudian menghabiskan waktu dua puluh menit untuk menghapus surat-surat yang tidak kita inginkan--- atau kartu ucapan yang tiba-tiba datang di saat kita sangat membutuhkannya; sahabat menerangi hari-hari kita.

Dari sahabat "paling baik" pertama yang kita miliki di taman kanak-kanak sampai banyaknya hubungan yang telah kita tambahkan dalam hidup kita, para sahabat berperan penting dalam perkembangan diri kita. Mereka tertawa dan menangis bersama kita, membesarkan hati, mendengarkan, menasehati, membela dan secara lembut menantang kita untuk menjadi orang-orang yang lebih baik

Tidak setiap orang yang kita temui akan menjadi seorang sahabat. Tidak setiap orang kita sebut sahabat terbukti sebagai seorang sahabat sejati. Namun, bagi mereka yang telah teruji oleh waktu, yang telah berkali-kali membuktikan diri sebagai sahabat yang bisa kita andalkan, baik di saat senang maupun sedih. Dunia ini merupakan suatu tempat yang lebih indah bagi kita semua karena kehadiran sahabat seperti Anda.

Aku belum pernah bertemu seseorang
yang kebutuhan utamanya tak lain dari kasih yang nyata
dan tanpa syarat.
Elizabeth Kubler Ross

Sahabat berperan penting dalam perkembangan diri kita

Renungan Wanita Bulan September (Lengkap)

Tgl 14 & 15 September 2008


Tgl 16 & 17 September 2008


Tgl 18 & 19 September 2008


Tgl 20 & 21 September 2008


Tgl 22 & 23 September 2008


Tgl 24 & 25 September 2008


Tgl 26 & 27 September 2008



Tgl 28 & 29 September 2008



Tgl 30 September 2008

----------------------------------------------------------------------------------------------

Tgl 1 September 2008


Tgl 2 - 3 September 2008



tgl 4 & 5 September 2008


Tgl 6-7 September 2008


8 & 9 September 2008


tgl 10 & 11 September 2008


12 & 13 September 2008


Artikel Renungan Wanita (Lanjutan Bulan 8)

Buat Tante Sylvi di Belanda...










The Newest Point of My Exam This Last Semester (7)

Puji Tuhan dulu...

Hehehhee...

Baru tadi siang, saya baru liat nilai ku yang baru aja keluar, trus ternyata ada juga nilai2 yang lain, namun sa kecepatan pulangnya, jadi gak liat deh. Tapi barusan teman baik ku telepon, katanya nilai yang laen uda keluar, (hua T.T, nyesel cepat2 pulang tadi) trus stelah nanya ini n itu, ternyata semua nilai ku di semester lalu yaitu semester 6 dapat A untuk 6 mata kuliah dan B untuk 1 mata kuliah.

Puji Tuhan smuanya berkat rahmat Tuhan.

Ameen....

Halleluya Praise The Lord!!!!! GBU! (^_^)/")

Wednesday, August 27, 2008

Bingung - bingung actually i'm stuck

Gini critanya....

kan ada buat program buat keluarga (gak perlu disebutin), jadi, saya buatin menggunakan Visual Basic 6.0. It's done but, my family still need one, that i'm really very very confused. Hiks, bingung cara buat nya, logikanya uda tau, tapi coding nya yang rumit, complicated. hiks.. hiks...

gmn ya? bingung2...

smoga sa cpat mengetahui cara untuk menyelesaikan program itu.

God Help Me....

Hiks.. T.T

Tuesday, August 26, 2008

CinTa iTu

Kata Guru Biologi ku...
Cinta itu seperti amoeba bersel satu, tidak dapat dilihat dengan mata telanjang

Kata Guru Fisika ku..
Cinta bagaikan sumber listrik bertengangan tinggi, bisa berbahaya klo kita menyentuh secara langsung

Kata Guru Matematika ku...
Cinta bagaikan persoalan persamaan kuadrat. Ia selalu meminta jawaban atas pertanyaan yang sulit

Kata Guru Olahraga ku...
Cinta adalah fisik semata yang hanya bisa dilakukan di tempat tidur

Kata Guru Geografi ku...
Cinta identik dengan angin, dapat diketahui keberadaannya dengan merasakan kesejukannya

Kata Guru Bahasa ku...
Cinta itu suatu rangkaian nada syandu, mengalun indah mengikuti irama lagu & rima

Kata Guru Kimia ku...
Cinta bak sebuah molekul terkecil, sesuatu yang tak bisa dibagi-bagi lagi

Kata Guru PPKn ku...
Cinta merupakan pelajaran tentang Bab Kasih Sayang, tempat kita harus belajar untuk saling menghargai sesama

Kata Guru Agama ku..
Cinta adalah anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa, dikaruniakan pada setiap makhluk bernyawa di alam semesta

Kata Guru Bahasa Inggris ku...
Love is beautiful.

Monday, August 25, 2008

Renungan Wanita

Renungan ini buat Tante Sylvi yang berada di Belanda....
Maaf skali ya, yuli lupa banget kirim e-mail nya, pas mau kirim, attaching file nya lama skali.

so, yuli post di blog aja ya..

Salam hangat buat keluarga di Belanda

GBU!!!

PS : for information : cara savenya, tiggal klik gambarnya, trus klik kanan save picture. (^_^)/")

tgl 20 & 21 Agustus 2008


tgl 22 - 23 Agustus 2008


tgl 24- 25 Agustus 2008



Tgl 26 - 27 Agustus 2008


Tgl 28 - 29 Agustus 2008



Tgl 30 - 31 Agustus 2008

Saturday, August 23, 2008

Coffee Prince Lyrics

Lately, i just wacthed Coffee Prince....

sebenarnya uda lama sih, cuma baru ada kesempatan nonton. hehehhee...

ada satu OST nya yang lirik n lagunya asyik n bagus banget..

mau tau...

ini lyric nya :

judul lagunya

White Love Story

White Love Story Lyrics (Coffee Prince OST – Track 2)
Singer: As One / Romanization by Kreah
Also credit: http://kreah-craze.com

cho-umen alji mothae-sso
narul bonun / kudae-ye gu / nunbichi
wae gurohke / antakkawon-nun-ji

onjena modko shipdon mal
aju chogum / nae mam algo in-nunji
hanbon-do yae-gi-han chogopsotji-man

ijen anun-de kudae-do nachorom
haruharul hemae-yotdon gol
chamdul su obshi
nomu apahae-ssotdan(un) gol
sonul chamayo
tashinun kudae nohji anhulke
saranghaeyo naega sumshwimnun nalkkaji

kudaero mom-chwobolyotjyo
nayegen nul
mojilkeman tae-hadon kudae-ga
nal bomyo usojudon nal

ijen anun-de kudae-do nachorom
haruharul hemae-yotdon gol
chamdul su obshi
nomu apa-haessotdan(un) gol
sonul chabatjyo
tashinun narul nohji marayo
saranghaeyo naega nun-gam-nun nalkkaji

ulji anhayo ije kudae
nae gyote issuni
komawoyo irohke mojaran nae-ge
kudae-rul sonmul-hae-jwoso

_________________

English translation

Translated by javabeans / credit: http://dramabeans.com

I didn’t know at first
why your gaze, looking at me
made me feel so flustered
I always wanted to ask
if you understood just a little of my feelings
although I never told you

Now I know, how you were as lost
and wandering as I was
How you hurt so much, it kept you from sleep
Hold my hand,
I won’t let go of you again
I love you, as long as I breathe…

Things stood still
when you, who’d always treated me coldly,
smiled at me that day

Now I know, how you were as lost
and wandering as I was
How you hurt so much, it kept you from sleep
Hold my hand,
don’t let go of me
I love you, till the day I close my eyes in rest

I won’t cry
Now that you’re by my side
Thank you…
for giving me the gift of you

-------------------------------------------------------------------------------

bagus banget yah,.......

i want to have somebody that will be by my side forever

God Help Me...

God Bless Us (^_^)/")

Wednesday, August 20, 2008

Pertandingan tgl 21 Agustus 2008

Besok ada lagi pertandingan buak Komisi Pemuda GKI Mks, yaitu : Bulutangkis ( Tunggal Putra, Tunggal Putri n Ganda Putri) dan Tenis Meja (Tunggal Putra, Tunggal Putri, Ganda Putra, GandaPutri dan Ganda Campuran).

Dukung dan doakan kami para atlet dadakan ya..

hahahhaa.....

GBUs All.... (^_^)/")

ps: ingat para penonton, jangan telat, kami butuh dukungan dan supporter anda. Pertandingan dimulai pukul 19.00 WITA.

bubye all...

Sunday, August 10, 2008

kekalahan dan kemenangan di semi final

Pada hari Sabtu, 9 Agustus 2008 yang lalu..
saya bersama teman2 pemuda, mengikuti pertandingan memasak dan bulu tangkis ganda putri.
Dan hasil pertandingannya yaitu....

Lomba memasak mendapatkan juara 6...
hiks...
kita kalah deh ma Ai ai di Komisi Wanita, Agape n Kaleb..

emang mreka sangat berpengalaman..

tapi Puji Tuhan...
smua akan menjadi perlajaran yang berharga buat kita semua...

untuk menjadi ibu rumah tangga yang baik... hahahahhaa.. ^^,

Dan kemudian di Lomba Bulu Tangkis Ganda Putri.... kami menang dan akan memasuki babak Semi FInal...
doakan kami ya...

God Bless Us...

(^_^)/")

Sunday, August 3, 2008

My Exam Result (4 of 7 my lesson)

akhirnya nilai yg uda di tunggu2 uda keluar...
tapi baru 3 aja..
namun uda membanggakan lah..

Tugas aplikasi : A

Permodelan & Simulasi : A

Testing & Implementasi : A

ada tambahan nilai lagi nih (Tgl 1 September 2008)

Aplikasi Akuntansi : A

Puji Tuhan, ini smua berkat dan anugrah dari juru slamatku, Tuhan ku......

GBUs all.... (^_^)/")

Monday, June 16, 2008

My Bird n My Little Dog Just Dead in a day

i'm so sad today, i can't held it anymore....
huahuahuahuhua.......
my lovely bird just dead at 6 PM today, n two hours later my little dog Choko (1 year 2 months)i don't know what happen today...
i'm just so sad...........
so sad.....

Lord cheer me...
Amen....

GBUs....

Saturday, February 9, 2008

Sakit sakit....

Pas selesai ujian final di tempat kuliah, jatuh sakit deh...
demam berat hampir 4 hari lamanya. kepala pusing 7 keliling, sampe halusinasi kecil lagi.
Parah banget ya... hiks...
setelah itu malah hampir kena penyakit yang namanya sarampa....
tangan smuanya sampe gatal2 gitu n merah banget.....
skrng sih uda agak mendingan, cuma gak enak badan aja..... hiks.... liburan harus dengan sakit di rumah.. tanda harus beristirahat penuh.
GBUs!!!! (^_^)/")

Wednesday, January 30, 2008

Backstreet Boys New Album

Setelah sekian lama, akhirnya muncul juga album baru Backstreet Boys...
But without Kevin.... hiks...hiks...

Judul Albumnya Unbreakable

ini listing lagu2nya :

1. Intro

2. Everything But Mine

3. Inconsolable

4. Something That I Already Know

5. Helpless When She Smiles

6. Any Other Way

7. One In A Million

8. Panic

9. You Can Let Go

10. Trouble Is

11. Treat Me Right

12. Love Will Keep You Up All Night

13. Unmistakable

14. Unsuspecting Sunday Afternoon

15. Downpour (bonus tracks)

16. In Pieces(bonus tracks)

Have a nice day... ^^,